Focuskaltim.id, Balikpapan – Hotel Four Points Balikpapan by Sheraton memeriahkan pergantian tahun baru 2024-2025 dengan mengusung tema Antariksa.
Dihadiri tamu hotel dan pengunjung, perayaan malam tahun baru itu menyajikan suasana dengan memperlihatkan managemen hotel yang menggunakan pakaian Antariksa. Selasa (31/12/2024)
Bahkan para media yang diundang beserta para tamu sangat antusias menikmati setiap hiburan yang tampil di atas panggung area indoor restaurant hotel. Dipadu berbagai menu makanan lezat ala chef hotel yang terletak di Jalan Marsma Iswahyudi atau seberang Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan ini.
Menurut General Manager Four Points Balikpapan, Andya Soka Pradana Putra didampingi Direktur Sales & Marketing Four Points Balikpapan, Andika Surya Buana, pihaknya dalam pergantian tahun 2024-2025 mengusung tema Antariksa. Adapun tema yang diusung setiap tahun berbeda beda.
“Kami seluruh staf pakai kostum Antariksa. Ada yang jadi Nasa, Ultraman, tokoh di Star Wars dan lainnya. Kalau tamu memakai pakaian sesuai dengan konsep, kami ada hadiah untuk best kostum, ” kata Andika.
Pukul 20.00 Wita, para tamu mulai berdatangan. Total ada 150 table atau meja disiapkan. Semua ludes terjual dibeli warga Balikpapak maupun luar Balikpapan yang mau menghabiskan pergantian tahun di hotel ini.
Rangkaian acara diisi dengan pemberian sejumlah doorprize untuk tamu. Hadiahnya mulai vocer dinner, voucher menginap di hotel, hingga hadiah utama satu unit motor Scooter.
“Untuk performance kami suguhkan dance atau band. Tahun ini kami juga ada reading tarot. Antusias tamu cukup ramai,” kata Andika.
Sembari menunggu momen pergantian tahun pukul 00.00 Wita, acara diisi dengan countdown, live music, games, dan doorprize. Beberapa menit menjelang pergantian tahun, staf Four Point Hotel Balikpapan dan para tamu bersama sama menghitung mundur pergantian tahun menuju Tahun 2025 tepat pukul 00.00 Wita. Angka demi angka menghitung mundur ditampilkan melalui layar LED berukuran raksasa.
Andika menambahkan, bahwa tema antariksa dipilih untuk menciptakan suasana unik yang dilengkapi dengan ornamen dekorasi bertema luar angkasa. Para karyawan juga mengenakan kostum antariksa, menambah kesan mendalam bagi para tamu.
“Kami menghadirkan berbagai spot menarik seperti pertunjukan magician, konsultasi tarot, foto booth, hingga teleskop untuk melihat pemandangan malam. Selain itu, kami juga menyajikan hidangan khas nusantara, Jepang, India, hingga menu khusus bertema antariksa seperti ransum corner,” jelas Andika.
Para tamu juga berkesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik. Termasuk grand prize berupa satu unit motor, voucher menginap, voucher barbeque, sarapan, hingga souvenir eksklusif.
Sementara itu, General Manager Four Points Balikpapan, Andya Soka Pradana Putra, menyatakan bahwa hotelnya selalu berusaha menghadirkan inovasi dalam setiap acara besar, seperti Ramadan, Natal, hingga Tahun Baru.
“Kami memilih tema ‘Antariksa’ untuk menyambut tahun 2025 karena kami ingin menghadirkan suasana hangat, keceriaan liburan akhir tahun, dan meriah bagi para tamu yang akan menutup tahun 2024 dan menyambut tahun baru 2025,” ujarnya.
“Tahun ini, tingkat okupansi kami mencapai 80% pada malam Tahun Baru, menunjukkan antusiasme masyarakat yang sangat tinggi. Ke depan, kami akan terus menghadirkan program-program inovatif,” sambung Andya.
Andya menambahkan, Four Points Balikpapan juga telah merencanakan berbagai fasilitas baru untuk tahun 2025, termasuk spa, coffee shop, dan konsep katering yang terus diperbarui, guna meningkatkan pengalaman para tamu.(Adv)